Senin, 15 Mei 2017

Sebuah Kisah

Dulu ada seorang laki-laki melamar seorang gadis. Tetapi lamarannya ditolak. Si gadis mengatakan hanya ingin menikah dengan seorang laki-laki yang berilmu.

Lalu laki-laki tersebut berjanji akan mencari ilmu (belajar). Dan laki-laki tersebut memenuhi janjinya. Dia belajar, belajar dan belajar. Laki-laki ini disibukkan dengan ilmu hingga dia terkenal karena kealimannya (keilmuannya).

Dan saat ditanya perihal wanita yang pernah menolak lamaran nya. Laki-laki ini mengatakan bahwa dia telah melupakan nya. 

Awalnya niat laki-laki ini mencari ilmu hanya untuk bisa diterima oleh wanita yang menolak lamarannya namun lama-lama dia tau tentang ilmu ikhlas. Dengan dia banyak belajar, dia juga menemukan ilmu ikhlas. Bagaimana agar seseorang bisa ikhlas atas apa yang luput darinya. 

(Kisah dipaparkan oleh ustadz Muhammad bin Umar Assewed حفظه الله)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar